Pihak Freshmart Klarifikasi Terkait Isu Yang Beredar di Medsos

Manado239 Dilihat

TOPMANADO.COM- Menyikapi postingan yang beredar di Medsos terkait tudingan adanya karyawan Freshmart atau pengunjung terkena Covid-19 atau Corona dan sedang dirawat di RSUP Prof Dr Kandou Malalayang, pihak Freshmart melalui press realese hendak menegaskan kalau informasi tersebut tidak benar alias Hoaks.

Hal tersebut dikatakan Legal Perusahaan Freshmart, Franklin AA Montolalu.

“Belum ada satupun dari karyawan Freshmart yang diperiksa atau di isolasi di RSUP Prof Dr Kandou Malalayang, baik sebagai ODP, PDP maupun sebagai pasien positif Covid-19,” ujarnya

Selain itu, informasi yang diedarkan di Medsos itu, bukan atas penyampaian resmi pihak BNPB serta RSUP Prof Dr Kandou Malalayang. Dan pemosting juga telah mengklarifikasi postingannya serta meminta maaf.

Baca juga:   Ini Yang Dikatakan Walikota Manado Andrei Angouw Pada Rapat Perdana

“Untuk itu kami menghimbau kepada oknum-oknum lainnya agar tidak ikut melakukan penyebaran informasi Hoaks dan meresahkan masyarakat, apalagi informasi Hoaks tersebut merugikan pihak Freshmart,” pungkasnya.

“Dan jika masih ada yang melakukan penyebaran Hoaks setelah klarifikasi ini, maka kami siap mempidanakan penyebar berita Hoaks tersebut, dengan mengacu pada Pasal 45 dan Pasal 28 Undang-undang ITE dan instruksi Kapolri tentang berita Hoaks terkait virus Covid-19 atau Corona.” tutupnya.

(D72)*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *